Liputan6.com, Jakarta - Pasangan calon bupati dan wakil bupati Bojonegoro nomor urut 2, Setyo Wahono-Nurul Azizah akan memberikan perhatian penuh kepada para penyandang disabilitas atau kaum difabel. Pihaknya menyiapkan Program Kartu Disabilitas Maju untuk kesejahteraan mereka.
Setyo Wahono mengatakan, jika kelak diberikan amanah untuk memimpin Bojonegoro dalam lima tahun kedepan, pihaknya akan menyediakan bantuan khusus untuk penyandang disabilitas melalui Kartu Disabilitas Maju. Lewat kartu tersebut nantinya mereka akan dapat layanan kesejahteraan.
“Kartu Disabilitas Maju sebagai tanda pengenal untuk mendapatkan akses layanan publik yang lebih baik, inklusif dan inovatif,” kata Setyo Wahono, Minggu (3/11/2024).
Lebih lanjut, putra daerah kelahiran Dolokgede ini menjelaskan, bahwa program ini bertujuan untuk memberikan akses dan fasilitas yang lebih baik bagi penyandang disabilitas. Kartu ini akan memberikan berbagai kemudahan, seperti akses ke layanan kesehatan, pendidikan, dan pelatihan kerja.
“Melalui Kartu Disabiliats Maju para penyandang disabilitas nanti akan dapat layanan program pengembangan kapasitas dan prestasi,” terangnya.
Cabup Wahono juga menambahkan, bahwa program ini merupakan bentuk komitmen untuk menciptakan pemerintahan Bojonegoro yang inklusif dan ramah bagi semua. Ia juga menekankan pentingnya keterlibatan penyandang disabilitas dalam setiap aspek pembangunan.
“Kami percaya bahwa setiap individu, termasuk penyandang disabilitas, memiliki potensi yang perlu diberdayakan. Dengan Kartu Disabilitas Maju, kami ingin memastikan mereka mendapatkan dukungan yang layak," pungkas Wahono.
Didukung Komunitas Esport Bojonegoro
Ratusan anggota komunitas Esport Bojonegoro menggelar deklarasi dukungan kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 2, Setyo Wahono dan Nurul Azizah. Mereka bergabung ke relawan ‘Luwih Apik’ untuk memenangkan Paslon Wahono-Nurul dalam Pilkada 2024.
Deklarasi yang berlangsung di K-Noman Cafe dan Resto Bojonegoro ini dihadiri oleh 200 pecinta gamer, yang terdiri dari penggiat Esport setempat. Dukungan mereka ditandai dengan pembacaan naskah deklarasi sebagi komitmen bersama.
“Kami komunitas Esport Bojonegoro menyatakan bergabung bersama Relawan LUWIH APIK untuk mendukung penuh Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor Urut 2, Setyo Wahono-Nurul Azizah di Pilkada Bojonegoro 2024,” kata Guntur Saputra, Koordinator Komunitas Esport Bojonegoro dalam deklarasinya, Sabtu (2/11/2024).
Guntur menyampaikan, dukungannya diberikan lantaran ia menilai sosok Wahono maupun Nurul Azizah figur yang punya komitmen dan memiliki visi-visi sejalan dengan keinginan generasi muda. Terutama dalam hal mendukung kegiatan-kegiatan positif mereka, yakni akan mewadahi hobi para pencinta gamer di Bojonegoro.
Selain itu, Wahono-Nurul juga dianggap pemimpin yang akan membawa Bojonegoro kepada kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Pasangan yang mengusung tagline ‘Asli Luwih Apik’ ini disebut mengayomi terhadap kegiatan generasi muda.
“Pak Wahono dan Ibu Nurul pemimpin bersih, merakyat dan berpengalaman. Kami akan menghimpun dukungan dengan cara yang santun, bermartabat dan tidak melanggar peraturan yang berlaku,” paparnya.