loading...
Cara mencari SPBU Shell terdekat penting dipahami bagi mereka yang tidak ingin mengisi di Pertamina. Foto: Shell Indonesia
JAKARTA - Cara mencari SPBU Shell terdekat rupanya sangat mudah untuk dilakukan. Mulai dari menggunakan aplikasi dari Shell hingga dengan memanfaatkan layanan dari Google.
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell yang dimiliki Royal Dutch Shell, asal Inggris ini terbilang sangat populer dengan banyaknya cabang yang mereka miliki di berbagai negara.
Meski begitu, di Indonesia SPBU Shell hanya tersedia di wilayah tertentu saja di Indonesia. Sehingga tidak semua masyarakat Indonesia dapat memanfaatkan dan menikmati produk BBM ini.
Karena cakupannya yang sempit inilah yang membuat Shell di Indonesia tertutup kepopulerannya oleh Pertamina yang ada dan tersedia di seluruh wilayah Tanah Air.
1. Melalui Situs Resmi Shell
Shell menyediakan fitur pencarian SPBU melalui situs resminya. Berikut langkah-langkahnya:
- Akses situs resmi Shell Indonesia di shell.co.id.
- Pilih menu "Pengendara Bermotor" dan klik "Cari SPBU Anda Sekarang".
- Pada peta yang ditampilkan, masukkan lokasi pengguna di kolom pencarian.
- Situs akan menampilkan SPBU Shell terdekat beserta alamat dan jaraknya dari lokasi.
2. Menggunakan Aplikasi Google Maps
Google Maps dapat membantu Anda menemukan SPBU Shell terdekat dengan langkah berikut:
- Buka aplikasi Google Maps
- Ketik "SPBU Shell terdekat" pada kolom pencarian.
- Google Maps akan menampilkan lokasi SPBU Shell di sekitar lokasi lengkap dengan rute menuju ke sana.
3. Memanfaatkan Google Assistant
Jika Anda tidak dapat menggunakan tangan saat berkendara, Google Assistant dapat membantu:
- Aktifkan Google Assistant dengan mengucapkan "Ok Google".
- Ucapkan perintah "SPBU Shell terdekat".
- Google Assistant akan memberikan informasi dan rute menuju SPBU Shell terdekat.
Dengan memanfaatkan metode-metode di atas, seseorang dapat dengan mudah menemukan SPBU Shell terdekat. Semoga informasiinibermanfaat.
(dan)