AHY: Puncak Arus Mudik Diprediksi 26-28 Maret, Arus Balik 6-7 April

4 weeks ago 18

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memprediksi puncak arus mudik Lebaran tahun ini pada 26-28 Maret. Hal itu disampaikan AHY selepas mengikuti Sidang Kabinet Paripurna di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (21/3/2025).

"Kita ketahui bahwa tidak lama lagi masyarakat Indonesia akan mulai melakukan perjalanan dalam konteks mudik yang diperkirakan akan mulai memasuki masa padatnya mobilitas ke kampung halaman. Dan diprediksi pada tanggal 26-28 itu akan terjadi puncak arus mudik dan sebaliknya arus balik di tanggal-tanggal 6-7 bulan April," ujar AHY.

Oleh karena itu, AHY memastikan pemerintah akan berupaya mempersiapkan agar perjalanan masyarakat berlangsung dengan aman, lancar, dan juga menyenangkan.

"Dan beberapa kebijakan pemerintah tadi disampaikan bapak presiden Prabowo Subianto yang kita kawal adalah bagaimana kami berhasil menurunkan harga tiket pesawat ekonomi dan domestik tentunya di masa mudik tersebut. Termasuk juga biaya tarif yang lain termasuk jalan tol. Dan dengan demikian kita harapkan lebih terjangkau untuk masyarakat," kata AHY.

Ketua Umum Partai Demokrat itu pun memastikan Kementerian Pekerjaan Umum mempersiapkan diri jika ada jalan-jalan yang rusak. Alat berat dan material dipersiapkan untuk bisa segera menanggulangi masalah tersebut.

Sementara Kementerian Perhubungan juga memastikan transportasi multimoda baik darat, laut, udara maupun kereta api ini juga lancar. Terutama di titik-titik yang sering kali menjadi pusat kepadatan atau kemacetan kendaraan. Termasuk, lanjut AHY, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi akan meninjau Merak dan titik-titik lain.

"Jadi saya rasa secara keseluruhan pemerintah berupaya semaksimal mungkin baik tingkat pusat maupun daerah untuk mempersiapkan arus mudik yang berjalan dengan baik dan lancar," ujar AHY.


(miq/miq)

Saksikan video di bawah ini:

Banjir Parah di Bekasi, AHY: Tidak Boleh Ada Bangunan di Aliran Sungai

Next Article AHY Dapat Jatah Eks Kantor Luhut, Langsung Gas Cek Lokasinya

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |