Jakarta, CNBC Indonesia - Salah satu pendiri Apple, Steve Wozniak, menyampaikan kritik pedas untuk Elon Musk. Menurutnya, bos teknologi seperti Musk tidak seharusnya terjun ke dunia politik.
Komentar ini diutarakan Wozniak saat berbicara di depan khalayak ramai dalam pameran developer Talent Arena yang diselenggarakan bersamaan dengan Mobile World Congress 2025 di Barcelona, Spanyol.
Wozniak mengakui perusahaan teknologi sering melobi politisi. Namun, ia memandang bos teknologi yang terlibat langsung dengan pemerintah sebagai perkembangan yang mengkhawatirkan.
"Saya pikir keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia politik sangat berbeda dengan keterampilan yang dibutuhkan di perusahaan teknologi," kata Wozniak dengan tegas, dikutip dari Forbes, Jumat (7/3/2025).
Menurutnya, memang masuk akan menjalankan pemerintahan seperti bisnis. Kendati demikian, ia tak yakin Elon Musk bisa melakukannya dengan baik.
Pernyataan ini merujuk pada CEO Tesla yang kini memimpin Departemen Efisiensi Pemerintah (DOGE) milik Presiden Trump.
Ia juga menekankan perbedaan mendasar dalam pendekatan kepemimpinan.
"Ketika Anda menjalankan bisnis, Anda mencari konsensus dan berbagi," jelas Wozniak. "Jika separuh karyawan Anda merasa satu arah dan separuh lagi merasa sebaliknya, Anda bernegosiasi, Anda berkompromi."
Pendekatan kolaboratif ini, menurutnya, sangat kontras dengan apa yang ia anggap sebagai gaya Musk dalam menghapus semua masalah dan memulai sesuatu yang baru, sebuah strategi yang ia yakini tidak cocok untuk pemerintahan.
Komentar Wozniak ini muncul di saat yang penting dalam hubungan antara Silicon Valley dan Washington.
Batas-batas antara industri teknologi dan pemerintah makin kabur selama masa jabatan kedua pemerintahan Trump, dengan beberapa pemimpin teknologi mengambil peran formal dan informal di dalamnya.
Yang paling menonjol, penunjukan Musk untuk mengepalai DOGE telah memberikan pengaruh yang belum pernah terjadi sebelumnya kepada orang terkaya di dunia ini atas pemerintah federal.
Peter Thiel, salah satu pendiri PayPal dan investor awal Facebook, juga memiliki hubungan yang erat dengan pemerintahan.
Tren ini menandai evolusi yang signifikan dari pendekatan lobi tradisional yang selama ini dilakukan oleh perusahaan-perusahaan teknologi.
(fab/fab)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Gagal Uji Coba Ketujuh, Roket SpaceX Starship Elon Musk Meledak
Next Article Iran Bantah Bertemu dengan Elon Musk: Cerita yang Dibuat-buat