KB Bank (BBKP) Balik Rugi Jadi Laba Rp342,26 M di Kuartal I-2025

3 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia — PT Bank KB Bukopin Tbk. (BBKP) alias KB Bank secara bank only mencatat laba bersih tahun berjalan sebesar Rp342,26 miliar pada kuartal I-2025. Jumlah itu berbalik dari rugi bersih tahun berjalan sebesar Rp1,24 triliun pada periode yang sama setahun sebelumnya.

Mengutip laporan keuangan bulanan KB Bank, pendapatan bunga tercatat sebesar Rp1,16 triliun pada kuartal I-2025, meningkat 4,36% secara tahunan atau year on year (yoy). Seiring dengan peningkatan tersebut, beban bunga tercatat naik 3,17% yoy menjadi Rp980,25 miliar.

Lantas, pendapatan bunga bersih KB Bank menjadi Rp184,40 miliar sepanjang tiga bulan pertama tahun ini, meningkat 11,19% yoy dari setahun sebelumnya Rp165,85 miliar.

Bank milik Kookmin Bank asal Korea Selatan itu mencatatkan pendapatan komisi/provisi/fee dan administrasi sebesar Rp44,06 miliar, turun 11,70% yoy dari setahun sebelumnya sebesar Rp49,90 miliar.

Pada fungsi intermediasi, KB Bank telah menyalurkan kredit sebanyak Rp42,09 triliun pada kuartal I-2025. Jumlah penyaluran itu menurun tipis 1,49% yoy dari setahun sebelumnya sebesar Rp42,73 triliun.

Pada pendanaan, KB Bank berhasil menghimpun dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp43,83 triliun. Jumlah itu naik 10,85% yoy dari sebelumnya Rp39,54 triliun pada kuartal I-2024.


(mkh/mkh)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Q1-2025, Realisasi Investasi RI Capai Rp 465,2 T

Next Article Top! KB Bank Cetak Pembiayaan PO Mobil Hyundai Hingga Rp 2,1 T di 2024

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |