Royalti Nikel-Emas Dipastikan Naik, Bahlil Beberkan Alasannya

4 weeks ago 8

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia memastikan akan mengerek tarif royalti untuk pertambangan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kontribusi penerimaan negara dari sektor pertambangan.

Bahlil beralasan bahwa perubahan tarif royalti dilakukan menyusul harga komoditas nikel dan emas yang saat ini dalam kondisi yang cukup bagus.

"Udah ada dikenakan, karena kita tahu harga nikel juga sekarang bagus, harga emas bagus. Nggak fair dong kalau kemudian harganya naik, kemudian negara tidak mendapatkan pendapatan tambahan. Jadi ini dalam rangka menjaga keseimbangan saja," kata Bahlil dikutip Jumat (21/3/2025).

Menurut Bahlil, besaran kenaikan tarif royalti nantinya juga akan melihat perkembangan dari harga komoditas. Apabila, harga komoditas naik, maka pemerintah juga akan mengerek besaran royalti yang lebih tinggi.

"Antara dua, satu setengah, dua, ada yang sampai tiga, tergantung dan itu fluktuatif ya, kalau harganya naik kita naikkan kepada yang paling tinggi. Tapi kalau harganya lagi turun, kita juga tidak boleh mengenakan pajak yang besar kepada pengusaha, karena kita butuh pengusaha juga berkembang," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, pemerintah tengah merevisi aturan terkait royalti dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) di sektor mineral dan batu bara (minerba). Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kontribusi sektor pertambangan untuk penerimaan negara.

Dua aturan yang tengah direvisi antara lain Peraturan Pemerintah No.26 tahun 2022 tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang Berlaku pada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan PP No.15 tahun 2022 tentang Perlakuan Perpajakan dan atau Penerimaan Negara Bukan Pajak di Bidang Usaha Pertambangan Batu Bara.

Di komoditas mineral, beberapa komoditas yang akan mengalami kenaikan royalti antara lain nikel, bak bijih dan produk pengolahan, emas, timah, perak, hingga tembaga.


(pgr/pgr)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Kenaikan Royalti Minerba Bikin Was-Was, Apa Dampaknya?

Next Article Royalti Batu Bara-Emas Akan Dinaikkan, Ini Penjelasan ESDM

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |