Sri Mulyani Bawa Kabar Terbaru Soal THR PNS, TNI dan Polri

3 days ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia-Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan kabar terbaru mengenai Tunjangan Hari Raya (THR) Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNI dan Polri.

Kini pemerintah, kata Sri Mulyani tengah menyiapkan Peraturan Presiden (Perpres) tentang THR. Hal ini akan segera diumumkan oleh Presiden Prabowo Subianto.

"Bapak Presiden sedang dalam proses untuk menyelesaikan ya Perpres-nya nanti beliau yang akan mengumumkan oke," ungkap Sri Mulyani di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (7/3/2025)

Saat ditanyakan mengenai besaran THR yang akan diterima, Sri Mulyani belum bisa menjawab. Dirinya cuma memastikan THR akan diumumkan dalam waktu dekat.

Sebelumnya, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dalam siaran pers pekan lalu mengungkapkan pencairan THR bagi ASN dan pekerja swasta akan dicairkan tepat waktu, dengan ketentuan pencairan bagi ASN paling cepat 3 minggu sebelum Lebaran dan bagi pekerja swasta paling lambat 1 minggu sebelum Lebaran.


(emy/mij)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Waktu Pencairan THR PNS Segera Diumumkan Presiden Prabowo

Next Article Selamat! PNS Tetap Terima THR dan Gaji ke-13 Tahun Ini

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |