Usai Jatuh Level Terendah, Begini Kondisi Tebaru Saham UNVR - BBRI

3 days ago 4

Jakarta, CNBC Indonesia - Perjalanan Indeks Harag Saham Gabungan (IHSG) dalam sepekan pertama di Maret ini setidaknya lebih baik dibandingkan performa pada bulan lalu. Saham-saham yang telah mengalami penurunan tajam pun akhirnya perlahan-lahan mulai pulih. Bahkan saham-saham perbankan big caps yang anjlok dalam pada bulan lalu, kini sudah mencatatkan kenaikan yang signifikan.

Jika melihat performa IHSG di setiap periode Februari sejak 2020, pada periode 2025 merupakan periode terburuk dimana IHSG anjlok hingga 11,80%.

Penurunan tajam pada periode Februari mendorong penurunan tajam beberapa saham big caps. Akan tetapi performa baik di awal pekan Maret 2025, mendorong saham-saham tersebut kembali rebound.

CNBC Indonesia Research telah merangkum 10 saham big caps yang memiliki performa baik usai turun ke level terendah di sepanjang 2025.

Saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) mencatatkan kenaikan tertinggi sejak turun ke level terendah. Kenaikan ini tentu saja membuat senang sebagian investor maupun trader yang menyerok di level terendah.

Posisi kedua diisi oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) yang melesat hingga 15% sejak turun ke level terendah di sepanjang 2025.

Bank plat merah lainnya PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) juga mencatatkan kenaikan usai turun ke level terendah dengan masing-masing melesat 13,15% dan 5,43%.


Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

CNBC INDONESIA RESEARCH

[email protected]

(saw/saw)

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |