5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Choi Min-yeong, Terbaru Weak Hero Class 2

4 hours ago 3

loading...

Choi Min-yeong tercatat telah membintangi banyak drama Korea populer yang membuat namanya dikenal luas. Aktingnya yang konsisten membuatnya mencuri perhatian. Foto/Soompi

JAKARTA - Choi Min-yeong tercatat telah membintangi banyak drama Korea populer yang membuat namanya semakin dikenal luas. Aktingnya yang konsisten dan emosional membuatnya cepat mencuri perhatian penonton, baik di Korea Selatan maupun di panggung internasional.

Aktor kelahiran 2002 ini dikenal lewat peran-peran menyentuh di berbagai genre drama Korea , mulai dari sejarah, romantis, hingga aksi. Kepiawaiannya membawakan karakter remaja yang kompleks dan emosional membuat Choi Min-yeong menjadi salah satu aktor muda paling menjanjikan di industri hiburan Korea saat ini.

Salah satu lonjakan popularitasnya datang dari serial Netflix XO, Kitty yang menjadi debut internasionalnya. Namun jauh sebelum itu, ia telah menunjukkan kemampuan luar biasa dalam drama-drama seperti Twenty-Five Twenty-One dan Mr. Sunshine. Ingin tahu lebih banyak tentang perjalanan karier aktingnya?

Berikut ini deretan drama Korea populer yang menampilkan Choi Min-yeong dan membuatnya pantas diperhitungkan sebagai bintang masa depan dilansir dari Soompi, Senin (5/5/2025).

5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Choi Min-yeong

Baca Juga: 5 Drama Korea Adaptasi Webtoon Terbaik 2025, Weak Hero Class 2 Raih Rating Tinggi

1. XO, Kitty (2023)

5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Choi Min-yeong, Terbaru Weak Hero Class 2

Foto/Soompi

Dalam serial orisinal Netflix berjudul XO, Kitty, Choi Min-yeong berperan sebagai Kim Dae-heon, atau Dae, sosok yang menjadi kekasih dari karakter utama, Kitty Song Covey. Drama ini merupakan lanjutan dari semesta film To All the Boys I've Loved Before dan mengikuti kisah Kitty yang pindah ke Korea Selatan demi mengejar cinta dan menemukan jati dirinya.

Lewat karakter Dae yang hangat dan kompleks, Choi Min-yeong sukses menembus pasar global dan memperlihatkan kemampuannya berakting dalam bahasa Inggris, sekaligus membuka jalan bagi karier internasionalnya.

2. Twenty-Five Twenty-One (2022)

5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Choi Min-yeong, Terbaru Weak Hero Class 2

Foto/Soompi

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |