Bos Mal Ungkap Kabar Terbaru Mega Bekasi Usai Dihantam Banjir

5 days ago 5

Jakarta, CNBC Indonesia - Hujan lebat sejak Minggu (2/3/2025) lalu berdampak pada banjir di beberapa titik di Jakarta, Bogor, dan Bekasi. Bahkan, kawasan Puncak, Bogor sampai mengalami banjir bandang yang berdampak pada 2 orang tewas.

Di Bekasi, pusat perbelanjaan di tengah kota harus lumpuh akibat banjir besar yang masuk ke area mal. Pelaku usaha mengungkapkan mal yang terkena dampak banjir hanya satu mal.

"Sampai dengan saat ini pusat perbelanjaan yang terdata mengalami banjir adalah Mega Bekasi," kata Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja kepada CNBC Indonesia, Rabu (5/10/2025).

Dari beberapa video yang beredar, tampak luapan air banjir memasuki Mal Mega Bekasi. Namun ketika ditanya kerugian yang terjadi, Ia belum bisa merincinya.

"Kami belum mendapat laporan secara detil," sebut COO Agung Sedayu Group itu.

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengungkapkan kondisi Kota Bekasi Jawa Barat yang dilanda banjir hari ini. Menurut dia, dari 12 kecamatan yang ada, sebanyak delapan kecamatan terdampak.

Tri menjelaskan, daerah yang terdampak paling parah berada di sepanjang Sungai Bekasi, utamanya yang merupakan pertemuan antara Kali Cikeas dan Kali Cileungsi. Ia juga mengatakan bahwa banjir di Bekasi kali ini terparah sejak 2016 dan 2020.

"Sehingga memang ketinggian air itu lebih dari 8 meter. Sehingga memang kondisi yang ada adalah kemudian melimpah dari tanggul-tanggul yang memang sudah dibangun oleh BWSCC sampai tahun lalu," ungkap Tri.

Lantai bawah Mega Bekasi Hypermall tampak kebanjiran Selasa (4/3/2025). (Istimewa)Foto: Lantai bawah Mega Bekasi Hypermall tampak kebanjiran Selasa (4/3/2025). (Istimewa)
Lantai bawah Mega Bekasi Hypermall tampak kebanjiran Selasa (4/3/2025). (Istimewa)


(dce)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Mal Sepi, Alih Fungsi Jadi Solusi

Next Article Video: Banjir Bandang Terjang Spanyol 95 Orang Tewas

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |