Bos Narkoba Paling Ditakuti Kabur dari Penjara, Picu Sayembara Berhadiah Rp16,5 Miliar

15 hours ago 3

Selasa, 11 Maret 2025 - 09:47 WIB

loading...

Bos Narkoba Paling Ditakuti...

Adolfo Macias Villamar alias El Fito, bos kartel narkoba Los Choneros yang paling ditakuti di Ekuador kabur dari penjara. Pemerintah tawarkan hadiah lebih dari Rp16,5 miliar untuk penangkapannya. Foto/Kementerian Dalam Negeri Ekuador

QUITO - Adolfo Macias Villamar alias El Fito, bos kartel narkoba Los Choneros yang paling ditakuti di Ekuador telah melarikan diri dari penjara.

Pemerintah setempat menggelar sayembara berhadiah £780.000 (lebih dari Rp16,5 miliar) untuk informasi yang mengarah pada penangkapannya.

El Fito kabur dari penjara sejak Januari tahun lalu. Dia melarikan diri saat gelombang kekerasan melanda negara tersebut dan pihak berwenang di Ekuador masih gagal menemukannya.

Baca Juga

Berkhianat, Bos Kartel Narkoba Meksiko Dihabisi dan Dibungkus Plastik

El Fito diketahui memiliki hubungan dekat dengan kartel di negara lain termasuk Kolombia dan Meksiko.

Kartel Los Choneros menjadi terkenal di Ekuador pada tahun 1990-an dan sejak itu mereka telah berkembang menjadi pemasok penting kokain dari Kolombia ke wilayah lain di Amerika Latin dan Amerika Serikat (AS).

Mengutip The Mirror, Selasa (11/3/2025), Kementerian Dalam Negeri Ekuador telah mengumumkan di X bahwa mereka menawarkan hadiah sebesar £780.000 kepada siapa pun yang memberikan informasi tentang keberadaannya.

Orang-orang juga dapat mengungkapkan informasi tersebut secara anonim.

Pencarian El Fito telah diintensifkan dalam beberapa bulan terakhir dengan bantuan organisasi internasional, termasuk Interpol—yang telah mengeluarkan red notice untuk penangkapannya di 196 negara.

Peburuan terhadap bos narkoba paling berbahaya ini diintensifkan saat Presiden AS Donald Trump memberlakukan tindakan keras terhadap pengaruh kartel yang membawa narkoba ke Amerika Serikat, di mana mereka kini telah diberi status "teroris".

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Siapa Mahmoud Khalil?...

13 menit yang lalu

Zelensky Temui Pangeran...

49 menit yang lalu

Kapal Kargo dan Tanker...

1 jam yang lalu

Tentara Prancis Mulai...

2 jam yang lalu

Zelensky Minta Maaf...

2 jam yang lalu

Rusia Ancam Negara Tetangga...

5 jam yang lalu

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |