Justin Bieber Makin Tertutup di Tengah Perilaku Aneh, Persempit Circle Pertemanan

2 days ago 5

loading...

Justin Bieber terus menjauhkan diri dari circle pertemanan di tengah perilaku anehnya yang jadi sorotan. Foto/ getty

JAKARTA - Justin Bieber dikabarkan terus menjauhkan diri dari circle pertemanan di tengah perilaku anehnya yang belakangan menjadi sorotan. Orang-orang terdekatnya terus disingkirkannya.

Belakangan ini, Justin Bieber tampaknya membatasi rombongannya menjadi beberapa orang yang dapat dia percaya dan andalkan saja. Justin juga mulai sedikit tertutup.

Baca Juga

Pertunangan Selena Gomez Diduga Jadi Penyebab Penderitaan Mental Justin Bieber

Di tengah-tengah ini, dikutip Geo TV, laporan telah beredar bahwa manajer perkebunannya, Mateo Caldas, keluar dari tim pembuat lagu hit Baby tersebut. Namun, orang dalam yang dekat dengan ikon pop tersebut meluruskan hal tersebut kepada TMZ tentang asisten pribadi yang bergabung dengan tim Justin pada 2018.

Sumber tersebut mengatakan alih-alih "berhenti", musisi Stay tersebut memecatnya lima orang terdekatnya pada tahun lalu. Mengingat hal ini, Mateo dilaporkan menjadi anggota tim terbaru yang diputus hubungan oleh pria berusia 31 tahun tersebut.

Contoh lainnya termasuk manajer Scooter Braun, manajer bisnis Lou Taylor, salah satu pendiri Drew House dan 'pelatih kesombongan' Ryan Good, pengawal Keith Gibbs dan Eric Johnson, dan petugas keamanan Kenny Hamilton.

Pemutusan hubungan kerja sama ini sejalan dengan apa yang sebelumnya dikatakan oleh perwakilan Justin bahwa ia mengalami perubahan yang sangat besar baginya karena ia mengakhiri beberapa persahabatan dekat dan hubungan bisnis yang tidak lagi menguntungkannya.

"Ia fokus mengasuh putra yang baru lahir secara aktif bersama istrinya, dan ia tengah menggarap musik baru," kata juru bicara tersebut.

Sebelumnya, Hailey Baldwin dikabarkan merasa sangat khawatir dengan kondisi suaminya, Justin Bieber, setelah sang penyanyi menunjukkan perilaku yang dianggap aneh di acara peluncuran produk perawatan kulit Rhode Skin milik Hailey.

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |