Kemensos | CNN Indonesia
Sabtu, 08 Mar 2025 17:22 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf (Gus Ipul) bersama Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya dan Wakil Menteri Sosial (Wamensos) Agus Jabo melakukan peninjauan ke lokasi Sekolah Rakyat di Sentra Terpadu Pangudi Luhur (STPL) Bekasi, Jawa Barat pada Sabtu (8/3).
Mengendarai mobil golf, rombongan berkeliling kompleks STPL seluas 16 hektare serta meninjau ruang kelas, asrama, ruang makan, lapangan olah raga, tempat ibadah dan fasilitas lain. Teddy menilai, kompleks dan fasilitas di STPL sudah tepat untuk memulai Sekolah Rakyat.
Gus Ipul mengatakan, kunjungan Seskab Teddy ke STPL merupakan tindaklanjut pelaporan tahapan rencana pendirian Sekolah Rakyat kepada Presiden Prabowo Subianto beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Alhamdulillah menurut beliau (Seskab Teddy), ini sudah sangat layak. Tinggal ada penambahan-penambaban. Jadi dianggap bagus sekali," kata Gus Ipul.
Sekolah Rakyat ini merupakan satu dari 100 Sekolah Rakyat yang direncanakan dibuka tahun ini. Setidaknya, ada 40 lokasi yang sudah siap di antaranya 38 unit akan didirikan di sentra dan balai milik Kementerian Sosial (Kemensos), dan satu tempat lagi di Universitas Negeri Surabaya.
Sekolah Rakyat akan diperuntukan terutama bagi anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem. Nantinya, murid dapat mengeyam pendidikan di Sekolah Rakyat mulai dari jenjang SD, SMP hingga SMA secara cuma-cuma.
Peningkatan pendidikan dan kualitas kehidupan yang diberikan Sekolah Rakyat sekaligus menjadi upaya memutus mata rantai kemiskinan menyongsong masa depan Indonesia Emas 2045.
(rea/rir)