Respons PKB Tanggapi Jokowi Mau Bentuk Partai Super Tbk

3 days ago 7

Jum'at, 07 Maret 2025 - 00:01 WIB

loading...

Respons PKB Tanggapi...

Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cucun Syamsurijal angkat bicara menanggapi wacana Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) mau membentuk Partai Super Terbuka (Tbk). Foto/Felldy Utama

JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cucun Syamsurijal angkat bicara menanggapi wacana Presiden ke-7 RI Joko Widodo ( Jokowi ) mau membentuk Partai Super Terbuka (Tbk). Dia mengingatkan bahwa pembentukan sebuah parpol tidak bisa disamakan dengan mendirikan perusahaan.

“Kan ada wacananya menggabungkan seperti Partai Super Tbk kayak gitu, ya ini kan bukan perusahaan," kata Cucun di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (6/3/2025).

Wakil Ketua DPR itu mengatakan bahwa apabila ada pihak yang ingin membentuk partai mestinya sesuai dengan undang-undang yang berlaku. Sehingga, semuanya harus merujuk regulasi yang ada.

Baca Juga

Budi Arie Temui Jokowi, Ngaku Bahas Partai Super Tbk, Apa Itu?

"Nah, enggak bisa misalnya sekarang mau bikin partai tapi polanya bukan pola undang-undang di kita," ujarnya

Sebelumnya, Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi sekaligus Ketum Pro Jokowi (Projo) mengungkap isi pembahasan dalam pertemuannya dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi). Salah satu hal yang dibicarakan mengenai partai super Tbk.

Baca Juga

Idrus Marham Ngaku Kaget Jokowi Mau Bentuk Partai Super Tbk

Budi sebelumnya mengaku akan bertemu dengan Jokowi usai pelantikan pejabat pada Rabu (19/2/2025). "Partai Super Tbk, ya sudah terjemahin aja. Partai dari rakyat oleh rakyat untuk rakyat," kata Budi usai menghadiri pelantikan kepala daerah di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

(rca)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

DPR Bakal Panggil Kurator...

46 menit yang lalu

Jokowi Gagas Partai...

58 menit yang lalu

 Superioritas...

1 jam yang lalu

Respons PKB Tanggapi...

1 jam yang lalu

PBNU Mohon Doa untuk...

2 jam yang lalu

Bagana Ansor Evakuasi...

2 jam yang lalu

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |