3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?

3 hours ago 2

loading...

Ada tiga negara yang senang jika AS tinggalkan NATO. Foto/CBS

JAKARTA - Terdapat sejumlah negara yang senang jika Amerika Serikat (AS) meninggalkan NATO. Di antaranya menganggap keluarnya AS dari blok tersebut bisa melemahkan kekuatan pertahanan kolektif Eropa yang selama ini dikenal sangat kokoh.

Belakangan, orang-orang terdekat Presiden AS Donald Trump termasuk miliarder Elon Musk menyuarakan dukungan bagi Washington agar keluar dari keanggotaan NATO. Sebab, kontribusi Negeri Paman Sam untuk aliansi tersebut terlalu besar dibanding anggota lainnya, sehingga dianggap tak adil.

Meski keluarnya AS dari NATO masih bersifat spekulatif, setidaknya ada beberapa negara yang akan “senang” apabila mereka benar-benar keluar dari keanggotaan aliansi militer tersebut. Siapa saja?

1. Rusia

Sebagai rival utama Amerika Serikat, Rusia kemungkinan akan “senang” jika AS keluar dari NATO. Tanpa kehadiran Washington, NATO berpotensi mengalami penurunan kekuatan militer dan kohesi yang dapat memberi Kremlin ruang lebih besar untuk memperluas pengaruhnya di Eropa Timur dan wilayah sekitarnya.

Kekhawatiran tersebut sebelumnya diungkap Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky. Melansir The Guardian, Zelensky memprediksi Rusia akan mengobarkan perang melawan NATO apabila AS menarik diri terhadap Ukraina dan keanggotaan aliansi.

Dia menghubungan perkiraannya itu dengan informasi intelijen yang menunjukkan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin sedang membangun pasukan untuk kemungkinan invasi militer ke negara Eropa lainnya. Zelensky yakin target Putin berikutnya bisa jadi Polandia dan Lithuania yang pernah diduduki selama Perang Dunia II oleh Nazi Jerman dan Uni Soviet.

Lebih jauh, Zelensky menyebut melemahnya dukungan AS untuk Eropa atau NATO akan membuka pintu bagi rencana Putin untuk merebut wilayah lain. Menurutnya, momen ini telah lama ditunggu Rusia.

"Apa yang ditunggunya? Pelemahan NATO, misalnya oleh kebijakan AS, sehingga AS akan berpikir untuk menarik militernya dari Eropa. Ya, Putin memikirkan hal itu. Namun, saya yakin AS tidak akan menarik pasukannya, kontingennya dari Eropa, karena hal itu akan sangat melemahkan NATO dan benua Eropa” ucap Zelensky, dikutip Kamis (13/3/2025).

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |