Sri Mulyani Tegaskan PMN Agrinas Rp 8 Triliun Sudah Ada di APBN 2025

5 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani buka suara soal rencana pemerintah menyuntik penyertaan modal negara (PMN) senilai Rp 8 triliun ke BUMN baru bernama Agrinas. Agrinas adalah transformasi tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) karya menjadi perusahaan yang bergerak di sektor pangan, perkebunan, dan perikanan.

Tiga BUMN tersebut a.l. Virama Karya yang berganti nama menjadi PT Agrinas Jaladri Nusantara, Yodya Karya menjadi PT Agrinas Pangan Nusantara, dan Indra Karya menjadi PT Agrinas Palma Nusantara.

"Kami menyiapkan below the line sampai Rp8 triliun. Di dalam APBN itu ada below the line, yaitu pembiayaan untuk investasi," kata Sri Mulyani pada konferensi pers Lelang SUN, di Ditjen Pajak, Selasa (18/3/2025).

Sri Mulyani menjelaskan alokasi tersebut sudah ada di APBN 2025 sehingga bukan merupakan anggaran baru.

"Jadi, jangan dibuat berita seolah-olah ini angka baru. Hanya, waktu itu belum dialokasikan untuk BUMN mana," tegas Sri Mulyani.

Dia mengungkapkan penyuntikan modal ini tengah diproses di Kementerian BUMN. Nantinya, Kementerian BUMN harus menyampaikan penjelasan tentang Agrinas kepada DPR RI. Setelah itu, barulah Kementerian Keuangan akan mencairkan PMN tersebut.

Sebelumnya, Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono mengatakan PMN tersebut akan digunakan antara lain untuk kegiatan tambak budidaya dan kegiatan perikanan tangkap, pengelolaan kawasan sentra produksi pangan, revitalisasi lahan hingga pengelolaan perkebunan kelapa sawit


(haa/haa)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Simak! Ini Dia Emiten Sehat Dari Sektor Perbankan RI

Next Article Sri Mulyani Dikabarkan Jadi Menkeu, IHSG & Rupiah di Tren Penguatan

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |