Gara-Gara Prabowo Saham Emas Mendadak Bercahaya

3 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia - Saham yang terkait emas melonjak hari ini di tengah melesatnya harga sang logam mulia hingga hilirasi pemerintah.

Indonesia kini memiliki fasilitas pemurnian emas melalui Precious Metal Refinery (PMR) milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Gresik, Jawa Timur. Fasilitas ini merupakan bagian dari upaya PT Freeport Indonesia untuk mengelola hasil tambang emas dan perak yang diperoleh dari operasi pertambangannya di Papua.

PMR di Gresik dirancang untuk memurnikan emas dan perak yang diperoleh dari tambang Grasberg dan tambang lainnya, dan mengubahnya menjadi logam mulia dalam bentuk batangan dengan tingkat kemurnian yang sangat tinggi. Fasilitas ini memiliki teknologi canggih dan kapasitas produksi yang besar, memungkinkan PT Freeport Indonesia untuk memproduksi logam mulia dengan standar internasional.

Fasilitas ini sangat penting bagi proses pengolahan mineral yang diperoleh dari tambang, serta mendukung keberlanjutan operasional Freeport dalam industri pertambangan, khususnya yang berhubungan dengan emas dan perak. PMR juga menjadi bagian dari upaya Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dan pengolahan sumber daya alam di dalam negeri.

Presiden Prabowo Subianto pun akan mengunjungi fasilitas Precious Metal Refinery (PMR) yang berada di smelter Gresik, Jawa Timur pada Senin (17/3/2025).

Melalui fasilitas PMR tersebut, PTFI menjadi salah satu produsen emas murni batangan di Indonesia dengan kapasitas pemurnian sekitar 50 ton emas dan 200 ton perak per tahun serta Platinum Group metals yaitu 30 kg platinum, 375 kg Palladium.

"Bapak Presiden dijadwalkan berangkat pada siang hari menuju Kabupaten Gresik untuk meresmikan pabrik Precious Metal Refinery (PMR) milik PT Freeport Indonesia," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, melalui keterangan resminya, Senin (17/3/2025).

Sebelumnya, PT Freeport Indonesia (PTFI) menyampaikan telah melakukan proses produksi emas batangan. Sekalipun proyek smelter yang ada di Gresik mengalami kebakaran pada Senin (14/10/2024).

Presiden Direktur Freeport Indonesia, Tony Wenas menyampaikan bahwa selain emas, fasilitas PMR juga akan memproduksi logam berharga lainnya, termasuk lebih dari 200 ton perak per tahun, 30 kg platinum, dan 375 kg palladium per tahun, serta mineral tambahan seperti selenium dan bismut.

"Total yang bisa diproduksi kira kira sampai 50-60 ton tergantung pada kadar bijih yang ditambang. Di samping itu juga tentu perak yang lebih dari 200 ton per tahun dan platinum 30 kg dan ada palladium 375 kg per tahun dan ada juga mineral lainnya selenium dan bismut juga," kata dia dalam suatu acara penandatanganan jual beli emas batangan di Jakarta, dikutip Jumat (08/11/2024).

Lebih lanjut, Tony mengatakan bahwa PMR ini merupakan bukti bahwa PTFI serius melakukan peningkatan nilai tambah dalam negeri.

Fasilitas ini akan sangat menguntungkan Indonesia jika melihat tren harga emas yang terus melonjak. Harga emas sudah terbang 13,7% sepanjang tahun ini. Harga emas bahkan terus mencetak rekor dan diperkirakan bakal segera tebus US$ 3.000 per troy ons.

Goldman Sachs mengatakan dalam sebuah catatan bahwa ada risiko kenaikan pada skenario kasus dasar bahwa emas akan mencapai U$3.100 per troy ons pada akhir 2025 dan akan berada di kisaran US$3.100-US$3.300 per troy ons, karena ketidakpastian kebijakan AS dapat mendukung permintaan investor.

Tren positif ini ikut menjadi pemicu melonjaknya saham emiten emas di bursa saham Indonesia.

Sentimen positif ini makin diperbesar dengan hilirisasi Freeport serta hadirnya bank bullion di Tanah Air.


Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

CNBC INDONESIA RESEARCH

[email protected]

(saw/saw)

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |