loading...
JAKARTA - MNC Group kembali membuka kesempatan bagi generasi muda untuk memahami dunia industri lebih dekat melalui program Company Visit Siswa SMA 2025. Bertempat di iNews Tower , Kebon Sirih, Jakarta, acara ini mengusung tema Jelajahi MNC Group, Jelajahi Masa Depan. Acara bertujuan memberikan wawasan serta pengalaman langsung mengenai berbagai lini bisnis MNC Group .
Kegiatan dimulai sejak pagi hari dengan sesi registrasi, dilanjutkan dengan berbagai sesi informatif dan kunjungan langsung ke beberapa divisi MNC Group. Antusiasme para peserta terlihat saat acara dibuka oleh Master of Ceremony (MC) di Training Room, Lantai 3 iNews Tower. Pemutaran video profil MNC University serta MNC Group memberikan gambaran menyeluruh tentang peran dan kontribusi perusahaan dalam berbagai sektor, termasuk media, keuaerta berinteraksi dengan tim penyiaran dan memahami dinamika penyiaran radio profesional. Sebagai selingan, peserta juga diajak mengunjungi Pro Billiard Center di lantai 2, memberikan kesempatan untuk mengenal lebih jauh fasilitas hiburan yang tersedia di lingkungan MNC Group.
Para peserta juga mendapatkan wawasan dari presentasi yang disampaikan oleh MNC Bank, MNC Sekuritas, dan MNC Insurance mengenai dunia perbankan dan investasi. Setelah sesi pemaparan, peserta diajak mengunjungi beberapa unit bisnis MNC Group, dimulai dari iNews Studio News di lantai 10. Di sini, mereka menyaksikan langsung proses produksi berita dan memahami bagaimana informasi dikemas sebelum disiarkan ke publik.
Kunjungan berlanjut ke MNC Radio di lantai 5. Para peserta berinteraksi dengan tim penyiaran dan memahami dinamika penyiaran radio profesional.
Sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka, setiap peserta menerima sertifikat serta informasi mengenai program beasiswa yang ditawarkan oleh MNC Group. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama di Lobi iNews Tower, mengabadikan momen berharga ini. Sebelum meninggalkan lokasi, peserta melakukan kunjungan terakhir ke MNC Bank di lantai 5 MNC Bank Tower untuk mendapatkan wawasan lebih dalam mengenai industri perbankan dan keuangan.
Melalui Company Visit Siswa SMA 2025, MNC Group berharap dapat menginspirasi para peserta untuk terus mengembangkan diri dan mempersiapkan masa depan dengan lebih baik. Program ini merupakan bagian dari komitmen MNC Group dalam mendukung pendidikan dan menciptakan generasi muda yang siap menghadapi tantangan di era globalisasi. Dengan berbagai inisiatif edukatif yang terus dikembangkan, MNC Group optimistis dapat memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan sumber daya manusia di Indonesia.
MNC University adalah institusi pendidikan yang berada di bawah naungan MNC Group, media grup terbesar di Asia Tenggara. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi https://mncu.ac.id/ .
(zik)