Daftar Kader PSI di FOLU Net Sink 2030 Kemenhut dan Besar Gajinya

3 days ago 4

Jakarta, CNN Indonesia --

Rombongan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diangkat ke dalam struktur organisasi Operation Management Office (OMO) Indonesia Forestry and Other Land Use (FOLU) Net Sink 2030.

Pengangkatan itu berdasarkan Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 32 Tahun 2025. FOLU Net Sink 2030 merupakan sebuah program aksi mitigasi penurunan emisi gas rumah kaca dari sektor kehutanan dan lahan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Program ini di bawah naungan Kementerian Kehutanan. Adapun Menteri Kehutanan saat ini adalah Raja Juli Antoni yang juga masih aktif menjabat Sekretaris Jenderal PSI.

Dalam Kepmen Nomor 32 Tahun 2025 itu juga disebutkan bahwa program ini dibiayai oleh Norway Contribution melalui Badan Pengelola Dana Lingkungan Hidup (BPDLH) dan atau sumber dana lainnya yang sah dan tidak mengikat.

Kader PSI yang ikut masuk dalam jajaran FOLU Net Sink 2030 yaitu sebagai berikut.

1. Andy Budiman, Wakil Ketua Umum PSI, menjabat sebagai Dewan Penasihat Ahli 

2. Suci Mayang Sari, Bendahara Umum PSI, sebagai anggota Bidang Penegakan Hukum dan Peningkatan Kapasitas

3. Sigit Widodo, Ketua DPP PSI, sebagai anggota Bidang Peningkatan Cadangan Karbon

4. Kokok Dirgantoro, Ketua DPP PSI, sebagai anggota Bidang Pengelolaan Hutan Lestari

5. Endika Fitra Wijaya, sebagai staf Kesekretariatan Bidang Pengelolaan Hutan Lestari

6. Furqan Amini Chaniago, sebagai anggota Bidang Konservasi

7. Rama Hadi Prasetya, sebagai Staf Kesekretariatan Peningkatan Cadangan Karbon

8. Andi Syaiful Oeding, sebagai anggota Bidang Pengelolaan Ekosistem Gambut

9. Yus Ariyanto, anggota Bidang Pengelolaan Ekosistem Gambut

10. Nurtanti, sebagai anggota Bidang Penegakan Hukum dan Peningkatan Kapasitas

Juru Bicara DPP PSI Agus Mulyono Herlambang mengonfirmasi ada sejumlah kader PSI yang tergabung dalam FOLU Net Sink 2030 Kemenhut.

Ia mengatakan para kader PSI itu bertugas membantu kerja Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni di bidang administrasi FOLU.

"Kami menjamin kader-kader kami yang namanya tercantum dalam SK tersebut memiliki kapasitas dan integritas. Posisi kader-kader PSI dalam SK tersebut berada di posisi dukungan kesekretariatan. Jadi memang tugasnya membantu kerja-kerja menteri di bidang administrasi FOLU," kata Agus dalam keterangannya, Kamis (6/3).

Dalam Kepmen Kehutanan 32/2025 itu turut diatur honor bulanan diterima oleh anggota tim program ini. Posisi jabatan penanggung jawab/pengarah memperoleh gaji Rp50 juta.

Kemudian Dewan Penasihat Ahli mendapatkan gaji Rp25 juta. Lalu wakil penanggung jawab/pengarah mendapatkan gaji Rp40 juta.

Ketua Pelaksana, Ketua Harian I, Ketua Harian II, Sekretaris, dan Ketua Bidang masing-masing mendapatkan gaji Rp30 juta. Kemudian anggota mendapatkan gaji Rp20 juta, sementara Staf Kesekretariatan Bidang mendapatkan Rp8 juta.

(rzr/tsa)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |