6 Manfaat Air Rebusan Kunyit untuk Kesehatan dan Waktu Terbaik Mengonsumsinya

1 day ago 9

Jakarta -

Kunyit merupakan salah satu bumbu dapur yang biasa digunakan sebagai bahan tambahan pada makanan. Selain itu, rimpang ini mengandung beragam nutrisi yang dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan.

Salah satu kandungannya adalah kurkumin. Kurkumin adalah sejenis senyawa antioksidan yang terbukti dapat membantu melawan peradangan dan mencegah perkembangan penyakit tertentu.

Manfaat Minum Air Rebusan Kunyit

Selain sebagai bumbu untuk masakan, kunyit juga sering diolah menjadi ramuan herbal untuk kesehatan. Salah satu cara paling praktis untuk meramu kunyit adalah dengan menyeduhnya bersama air hangat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikutip dari Healthline, berikut manfaat yang bisa diperoleh dari mengonsumsi air rebusan kunyit:

1.⁠ ⁠Membantu Mengatasi Peradangan

Kurkumin memiliki properti antioksidan dan antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan. Ini membuat kunyit efektif untuk kondisi terkait peradangan, seperti arthritis.

2.⁠ ⁠Menangkal Efek Radikal Bebas

Radikal bebas adalah molekul berbahaya yang dapat memicu stres oksidatif yang merusak sel dan jaringan dalam tubuh. Stres oksidatif juga bisa mempercepat munculnya tanda-tanda penuaan.

Kurkumin memiliki efek antioksidan kuat yang dapat menetralisir radikal bebas dalam tubuh dan mencegah terjadinya stres oksidatif.

3.⁠ ⁠Mendukung Fungsi Otak

Penelitian yang dilakukan terhadap manusia dan hewan menunjukkan kurkumin dapat meningkatkan kadar brain derived neurotrophic factor (BDNF), salah satu dari neurotrophin di otak. BDNF memainkan peran yang sangat penting dalam proses pembelajaran dan daya ingat.

Hal ini juga membantu mencegah penurunan fungsi atau penyakit otak yang berhubungan dengan pertambahan usia.

4.⁠ ⁠Menjaga Kesehatan Jantung

Penyakit jantung adalah salah satu penyebab kematian terbesar di dunia. Studi menunjukkan kurkumin dapat membantu melindungi terhadap faktor-faktor yang memicu penyakit ini.

Secara khusus, kurkumin dapat meningkatkan fungsi endotelium atau lapisan pembuluh darah. Lapisan ini berperan dalam mengatur tekanan darah, pembekuan darah, dan berbagai faktor lainnya.

Sejumlah penelitian juga menunjukkan kurkumin dapat mengurangi peradangan dan stres oksidatif, dua faktor yang dapat memicu risiko penyakit jantung.

5.⁠ ⁠Berpotensi Mengatasi Alzheimer

Alzheimer merupakan bentuk demensia yang paling umum terjadi. Peradangan dan kerusakan oksidatif merupakan dua faktor yang kerap berperan dalam penyakit ini.

Selain membantu mencegah kedua faktor tersebut, kurkumin juga diketahui dapat membantu membersihkan penumpukan plak amiloid yang disebabkan oleh penyakit Alzheimer.

6.⁠ ⁠Membantu Mengatasi Depresi

Beberapa penelitian menunjukkan kurkumin berpotensi mengatasi gangguan suasana hari. Kurkumin dapat meningkatkan serotonin dan dopamin, neurotransmitter yang berperan penting dalam memperbaiki suasana hati.

Kurkumin juga membantu mengurangi depresi dengan meningkatkan jumlah BDNF. Kadar BDNF yang rendah juga dikaitkan dengan kecenderungan depresi.

Waktu Terbaik Minum Air Rebusan Kunyit

Lantas, apakah ada waktu terbaik untuk minum air rebusan kunyit?

Dikutip dari GoodRx, kunyit merupakan salah satu makanan yang sulit dicerna oleh tubuh. Para ahli pun menyarankan untuk mengonsumsi kunyit sebelum atau sesudah makan.

Pasalnya, makanan dapat membantu agar kurkumin lebih mudah diserap ke dalam aliran darah. Salah satu makanan yang dapat mendukung penyerapan kurkumin adalah lada hitam. Lada hitam mengandung senyawa piperine yang dapat meningkatkan penyerapan kurkumin hingga 2.000 persen.

Kurkumin juga mudah larut dalam lemak. Karenanya, dianjurkan untuk mengonsumsi kunyit atau suplemen kurkumin bersama dengan makanan tinggi lemak.


(ath/suc)

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |