Jakarta, CNBC Indonesia - Salah satu perampokan terbesar dalam sejarah Indonesia terjadi saat masa pendudukan Jepang. Sejarawan Ben Anderson dalam bukunya "Revoloesi Pemoeda" (2018) mencatat seorang tentara Jepang bernama Hiroshi Nakamura berhasil mencuri sekitar 960 kilogram emas dari kantor Pegadaian di Jl. Kramat, Jakarta Pusat.
Awalnya, aksi ini berjalan mulus. Nakamura, yang memiliki jabatan tinggi dan mendapat dukungan atasannya, Kolonel Nomura Akira, memanfaatkan kekacauan pasca-perang untuk mengangkut harta negara menggunakan truk. Harta tersebut disimpan di rumah kekasihnya, Carla Wolff, lalu dipindahkan ke sebuah taman milik pengusaha Tionghoa.
Namun, rahasia itu terbongkar karena sikap Carla yang berubah drastis. Ia mulai hidup mewah dan suka pamer kekayaan, bahkan mengaku lebih kaya dari Ratu Belanda.
"Saya lebih kaya dari Ratu Belanda. Saya akan tidur di ranjang emas dan para tamu akan makan dari piring emas," kata Carla dikutip dari Rampok (2012).
Tindakan ini memicu kecurigaan dari intelijen Belanda dan Inggris, apalagi Carla juga anggota dari kelompok gerilya Nederlandsch Indies Guerilla (NIGO).
Setelah diselidiki, terbongkarlah bahwa kekayaan Carla berasal dari hasil curian. Ironisnya, para intel yang menemukan fakta itu justru ikut menikmati emas curian tersebut, mengambil sekitar 20 kg untuk diri mereka sendiri.
Lambat laun, semakin banyak orang mengetahui kejahatan ini, hingga akhirnya pemerintah Belanda yang masih menduduki Jakarta mengusut kasus tersebut. Nakamura, Carla, Kolonel Nomura, serta dua intelijen Belanda ditangkap dan dinyatakan bersalah.
Menurut laporan media saat itu, De Locomotief (1/8/1948), hanya emas senilai 1 juta gulden yang berhasil disita, sementara sisa emas lainnya - yang jumlahnya ratusan kilogram - hilang tanpa jejak. Ada yang menduga emas itu disembunyikan Nakamura sebelum ia tertangkap, bahkan ada yang menyebut emas itu terkubur di wilayah Menteng, Jakarta. Hingga kini, keberadaan sisa emas tersebut masih menjadi misteri.
(ayh/ayh)
Saksikan video di bawah ini:
Video: BRMS Targetkan Kapasitas Produksi Emas Naik 3 Kali Lipat
Next Article Sukses Bobol Emas 960 Kg, Malah Terungkap Akibat Ulah Istri